Ya Ampun! Mahalnya Harga Secangkir Kopi ini, Anda Harus Rogoh Kocek Rp 800 Ribuan
Mau Cicipi Kopi Termahal di Dunia? Paling Murah Rp 800 Ribuan, bahan ada yang mencapai harga Rp 8,1 juta per pon!
BANJARMASINPOST.CO.ID - Mau Cicipi Kopi Termahal di Dunia? Paling Murah Rp 800 Ribuan, bahan ada yang mencapai harga Rp 8,1 juta per pon!
Memang, bagi sebagian orang, terutama pecinta kopi, pesona keberagaman kopi menjadi harta karun tak ternilai, terkadang, harga tidak menjadi persoalan.
Tapi, apa jadinya jika penggemar kopi menemukan harga secangkirnya kopi hingga 85 dollar Singapura - sekitar 62 Dollar AS atau sekitar Rp 837.000 - per cangkir?
Nah, Singapura ternyata menghadirkan kopi termahal di dunia.
Baca: Keren! Aksi Puluhan Barista Olah Kopi di Depan Pengunjung Sepanjang Malioboro
Sajian minuman langka itu dibuat dari biji kopi dari pegunungan kecil di Panama, sebuah negara di Amerika Tengah.
Kemudian, kopi itu mendapat label sebagai kopi paling langka dan paling mahal di dunia.
Kopi Geisha itu diproses secara alami dan dibudidayakan di ketinggian 1.800 meter di atas permukaan laut, di wilayah pegunungan kota Boquete di Panama barat.
Pada sebuah pelelangan di Agustus lalu, kopi yang berasal dari perkebunan dengan nama Hacienda La Esmeralda ini pernah memecahkan rekor karena terjual senilai 601 dollar AS atau Rp 8,1 juta per pon (0,45 kg).
Secangkir kopi espresso Esmeralda Geisha ini akan dijual di dua gerai jaringan ritel spesialis kopi The Coffee Academic, di Scotts Square dan Raffles City, Singapura, mulai 6 November 2017.
Ritel itu hanya menjual 80 cangkir kopi. Jadi, jangan sampai kehabisan.
Baca: Di Tempat Ini, Pelanggan Bisa Belajar Seduh Kopi Manual
The Coffee Academics dalam pernyataannya di laman Strait Times pada Senin (16/10/2017), menyatakan kopi ini memperoleh skor tertinggi sebesar 94,1 poin dari skala 100 untuk setiap cangkirnya.
Singapura menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang mencicipi kenikmatan kopi Geisha. Hong Kong menjadi destinasi berikutnya bagi si kopi mahal ini.
Para pecinta kopi bisa mencicipi kopi itu terlebih dulu di acara GatroMonth Singapura pada 5 November mendatang.
