Liga Champions
Live Streaming Maribor Vs Liverpool, The Reds Wajib Waspada!
Liverpool akan kembali berduel dengan Maribor dalam matchday keempat Liga Champions pada hari Kamis (2/11/2017) pukul 02.45 WIB.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Liverpool akan kembali berduel dengan Maribor dalam matchday keempat Liga Champions pada hari Kamis (2/11/2017) pukul 02.45 WIB.
Pertandingan kali ini, Liverpool akan menjadi tuan rumah bagi Maribor.
Namun hal tersebut tampaknya perlu menjadi kewaspadaan bagi klub Anfield.
Meski berhasil menang telak 7-0 atas Maribor pada Rabu (18/10/2017), prestasi Maribor dalam laga tandang tak bisa diremehkan.
Baca: Live Streaming Tottenham Hotspur Vs Real Madrid, Jalan Penting ke Fase 16 Besar
Dari lima laga tandang terkahir, Maribor berhasil memenangi empat laga dan hanya kalah sekali.
Liverpool di lain pihak malah tampak loyo dalam laga di kandang sendiri.
The Reds hanya memenangi dua dari lima laga kandang terkahir yang mereka lakukan, tiga pertandingan lainnya ditutup dengan hasil seri.
Baca: LIVE STREAMING Napoli vs Manchester City, Ketat! Duel Pemuncak Klasemen Liga Italia vs Liga Inggris
Kekalahan telak Maribor pada laga sebelumnya bisa jadi karena mereka bukan spesialis kandang.
Namun klub asuhan Juergen Klopp tentunya masih memiliki beberapa pemain bintang yang mampu menghalau serangan dari Maribor dan kembali menekuk sang lawan.
Berikut tautan live streaming untuk menyaksikan laga Liverpool vs Maribor.
