Timnas Indonesia

Kejutan! Luis Milla Panggil Ilija Spasojevic Bela Timnas Indonesia

Kabar Spasojevic dipanggil pelatih asal Spanyol tersebut disampaikan langsung oleh Media Officer Bhayangkara FC, Eko Romeo Yudhiono

Editor: Murhan
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM
Penyerang Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic, merayakan gol bersama bek I Putu Gede saat melawan Persela Lamongan dalam laga pekan ke-32 Liga 1 2017 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (27/10/2017). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, memanggil penyerang Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic, untuk membela skuat Garuda dalam pertandingan uji coba pada November ini.

Kabar Spasojevic dipanggil pelatih asal Spanyol tersebut disampaikan langsung oleh Media Officer Bhayangkara FC, Eko Romeo Yudhiono, Kamis (9/11/2017).

Bagi Spaso sangat menggembirakan.

Pasalnya ini menjadi debut pertama bagi Spasojevic setelah resmi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI) melalui proses naturalisasi. 

Baca: VIDEO Persis Solo Vs Martapura FC - Tegang Maksimal di Injury Time Sebelum Berakhir 0-1

Spasojevic menunggu lama bisa mendapatkan status WNI setelah tinggal di Indonesia selama tujuh tahun.

pemanggilan ini juga tak lepas dari permainan Spasojevic bersama Bhayangkara FC yang sudah mencetak 11 gol setelah bergabung pada putaran kedua Liga 1 2017.

"Spasojevic dipanggil Luis Milla ke timnas Indonesia," kata Eko Romeo.

"Kami bangga ya karena Spasojevic adalah top scorer di Bhayangkara FC dengan 11 gol dan baru bergabung setengah musim. Kami doakan dia sukses bersama timnas Indonesia," ucap Eko Romeo menambahkan.

Tak hanya Spasojevic, Luis Milla juga memanggil empat pemain muda Bhayangkara FC. 

Mereka adalah Awan Setho, Ilham Udin Armaiyn, Evan Dimas, dan I Putu Gede Juni Antara.

Baca: Persis Solo Vs Martapura FC - Menang 0-1, Laskar Sulthan Adam Pertahankan Rekor Apik Ini

Keempat pemain itu akan memperkuat timnas U-23 Indonesia yang akan menghadapi timnas U-23 Suriah di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Kamis (16/11/2017).

Spasojevic diproyeksi akan memperkuat timnas Indonesia yang akan menghadapi timnas U-23 Suriah pada Sabtu (18/11/2017), dan timnas Guyana pada Sabtu (25/11/2017).

Kedua pertandingan itu juga digelar di Stadion Wibawa Mukti.

"Jadi ada lima pemain Bhayangkara FC yang dipanggil ke timnas. Mereka akan langsung bergabung dengan timnas setelah pertandingan melawan Persija Jakarta pada Minggu (12/11/2017)," kata Eko Romeo.

Sumber: Super Ball
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved