Berita HSS
Dinas Pengendalian Pendudukan Gelar Diseminasi, Perkuat Pembantu Pembina Program KB di HSS
Kegiatan ini digelar di Pendopo Kabupaten, Selasa (14/11) dengan tema, "PPKBD sebagai Kader Pelopor Program KB di Desa.

‪BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinas PPKBP3A) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar diseminasi sehari program Kependudukan Keluarga Berencana Pembangunan Keluarga (KKBPK) Bagi pembantu Pembina Program KB Desa (PPKBD) Kabupaten HSS Tahun 2017.
Kegiatan ini digelar di Pendopo Kabupaten, Selasa (14/11) dengan tema, "PPKBD sebagai Kader Pelopor Program KB di Desa."
Kepala Dinas PPKBP3A Hj Is Susilastuti mengatakan peserta KB baru di HSS saat ini sebesar 76%, dan target pengguna Metode KB Jangka Panjang (MKJP) mencapai 111%.
"Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat peran dan bakti PPKBD dalam menjalankan serta pengelolaan program KKBPK di tingkat Desa," katanya.
Baca: LIVE STREAMING TVONE : PSIS Semarang vs Persebaya : Subangkit Antisipasi Formasi 4-4-3 Bajul Ijo
Tugas dan fungsi PPKBD yakni melakukan Komunikasi, Informasi, Edukasi (KIE) atau penyuluhan kepada keluarga dan masyarakat, melakukan pendataan dan pemetaan keluarga setiap tahun, melakukan konseling kepada akseptor KB, melaksanakan pembinaan dan kunjungan rumah ke rumah, serta melaksanakan pencatatan pelaporan KKPPK.
Bupati HSS H Achmad Fikry mengatakan bersyukur target pencapaian Program KB di HSS menunjukkan hasil yang menggembirakan.
Baca: Ini Harapan Martapura FC pada Laga Terakhir Besok Melawan Kalteng Putra
Semua pihak terkait jangan terlalu terlena dengan pencapaian yang diperoleh, karena menurutnya target sesungguhnya adalah mewujudkan keluarga kecil, bahagia dan sejahtera.

"Ini yang sekarang dan Insya Allah akan terus dilakukan, yaitu bagaimana mensejahterakan masyarakat HSS seluruhnya," ujar H Achmad Fikry.
-
PT AGM Dukung Target Pemkab HSS Selesaikan TPA Mei 2019
-
Jalan dan Jembatan di Desa Terpencil, Jadi Prioritas Pembangunan Daha Barat di Musrenbang
-
Wabup HSS Berharap Tiga Bulan Lagi Tempat Pembuangan Sampah Difungsikan
-
Dua Minggu Anggota Kodim 1003 Kandangan Rehab Musala Nurul Huda
-
Bangun Pos Istirahat Jemaah Haul Guru Sekumpul, Satlantas Polres HSS Minta Dukungan Bupati