Liga Indonesia

Hasil Akhir Timnas Indonesia Vs Suriah U-23: Senior Ikuti Jejak Junior, Tim Garuda Keok

Pada laga persahabatan melawan Timnas U-23 Suriah Indonesia harus kembali menelan kekalahan 0-1.

Penulis: Rahmadhani | Editor: Didik Triomarsidi
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain Bhayangkara FC, IIija Spasojevic, berbaju timnas Indonesia. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hadirnya Ilija Spasojevic di Timnas Indonesia rupanya belum berpengaruh banyak ke Timnas Garuda.

Pada laga persahabatan melawan Timnas U-23 Suriah Indonesia harus kembali menelan kekalahan 0-1.

Ya, melawan tim muda Suriah, Timnas Garuda harus kalah 0-1.

Mereka kebobolan di menit 83 dari kaki Haniz pemain bernomor punggung 8 yang berawal dari sepakan pojok.

Di pertandingan Timnas Indonesia kali ini padahal sudah menurunkan Spasojevic sejak menit awal.

Tapi rupanya hal ini belum membawa pengaruh banyak buat permainan timnas.

Tampak dalam pertandingan tersebut lini tengah Timnas Indonesia kurang greget.

Timnas Indonesia melakoni laga uji coba lawan Timnas U-23 Suriah.

Hasil ini jadi catatan lantaran pada laga persahabatan sebelumnya, Timnas U-23 Syiria juga mengalahkan Timnas U-23 Indonesia.

Dalam susunan pemain yang dirilis PSSI, Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilija Spasojevic, langsung diturunkan sejak menit pertama oleh pelatih Luis Milla.

Dia ditemani Andik di sisi kanan, Boaz di posisi play maker dan Febri di sisi kiri sejak menit awal.

Tak ada nama Egy Maulana Vikri di list pemain yang dibawa Luis Milla.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved