Berita Hulu Sungai Utara

58 Bidan HSU Terima SK PNS, Simak di Mana Saja Penempatannya

SK PNS untuk Bidan Desa telah diserahkan, tahun ini sebanyak 58 bidan desa yang awalnya merupakan

Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Ernawati
BANJARMASINPOST.co.id/reni kurnia wati
Sebanyak 58 bidan desa mendapat SK PNS dari Pemkab HSU, Senin (27/11/2017). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI - SK PNS untuk Bidan Desa telah diserahkan, tahun ini sebanyak 58 bidan desa yang awalnya merupakan Pegawai Tidak Tetap (PTT) dari pemerintah pusat diangkat sebagai PNS di Pemerintah Daerah.

Hal ini sekaligus sebagai upaya daerah agar tenaga kesehatan bisa mengabdi lebih lama di Kabupaten HSU untuk memberikan pelayanan kesehatan di masyarakat.

Penyerahan SK diberikan usai dilaksanakan apel pagi oleh Plt Sekda HSU Suyadi, Senin (27/11/2017).

Dengan diserahkannya SK PNS ini maka masih ada 18 desa yang masih belum memiliki bidan desa dan tengah diupayakan untuk segera diisi oleh bidan desa baru.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten HSU, dr Agus Fidliansyah, yang sekaligus Direktur RSUD Pembalah Batung mengatakan pihaknya tengah berupaya dan telah mengajukan anggaran untuk pembukaan seleksi PTT untuk memenuhi kebutuhan bidan desa di Kabupaten HSU.

“Tahun 2019 diupayakan seluruh desa telah memiliki bidan desa, terlebih di desa terpencil karena memang sangat dibutuhkan,” ujarnya.

Dengan menambah tenaga bidan juga melengkapi peralatan kesehatan serta obat obatan yang diperlukan oleh masyarakat.

Bagi yang belum memiliki bidan desa saat untuk masalah kesehatan diserahkan kepada bidan desa terdekat.

“Kami juga menyiapkan Poskesdes atau menyiapkan rumah untuk dijadikan tempat praktek para bidan desa,” ugkapnya.

Dari 219 desa dan kelurahan hanya tersisa 18 desa yang masih belum memiliki bidan desa, beberapa desa letaknya juga berada di pusat kota sehingga dekat dengan Puskesmas.

Namun Dinas Kesehatan tetap berupaya agar seluruh desa dan kelurahan memiliki bidan desa, terlebih untuk di desa terpencil.

Seperti Desa Hambuku Lima Kecamatan Babirik yang masih belum memiliki bidan desa.

Camat Babirik Hamdani mengatakan beberapa desa yang masih belum memiliki bidan desa seperti Desa Hambuku Lima, Murung Panti Hulu dan Murung Kupang.

Namun seluruh masyarakat masih bisa mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik dari bidan desa sekitar.

Seperti Desa Hambuku Lima yang dekat dengan Desa Sungai Durait Tengah dan Teluk Sinar yang telah memiliki bidan desa.

Halaman 1/2
Tags
Bidan
HSU
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved