Liga Indonesia
LIVE STREAMING TVOne: PSIS Vs Martapura FC, Adu Mental demi Tiket Terakhir
Selain memperebutkan juara III Liga 2, laga PSIS Semarang vs Martapura FC juga akan menentukan siapa yang naik kasta ke Liga 1
Penulis: Rahmadhani | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Hidup mati PSIS Semarang dan Martapura FC akan terjadi pada perebutan juara III Liga 2 Indonesia 2017 Selasa (28/11/2017)mulai pukul 15.00 WIB.
Selain memperebutkan juara III Liga 2, laga PSIS Semarang vs Martapura FC juga akan menentukan siapa yang naik kasta ke Liga 1 dan siapa yang tertahan di Liga 2 musim depan.
Seperti diketahui, di semifinal Liga 2, Martapura FC kalah 3-1 dari Persebaya, sementara PSIS Semarang kalah 2-0 dari PSMS Medan.
Baca: LIVE STREAMING TVOne PSIS Vs Martapura FC: PSIS Full Tim, Martapura FC Timpang
Baca: Martapura FC vs PSMS Medan: Monster Gelar Nonton Bareng, Cek Lokasinya di Sini
Baca: LIVE STREAMING PSIS vs Martapura FC: Kedua Tim Berpeluang Cetak Sejarah
Persebaya dan PSMS Medan pun sudah pasti lolos ke Liga 1, lantaran hanya tiga tim yakni juara I, II dan III Liga 2 yang berhak naik kasta ke Liga 2.
Jika menang, ini sejarah baru buat Martapura FC yang belum pernah bermain di kasta tertinggi sepakbola Indonesia. Dua kali sudah Martapura FC masuk semifinal Liga 2 namun dua-duanya gagal ditembus untuk masuk kasta tertinggi sepakbola Indonesia.
Martapura FC juga berpeluang menjadikan dua tim asal Kalimantan Selatan berlaga di Liga 1, menemani Barito Putera yang sudah lama eksis di kasta tertinggi Liga Indonesia.
Belum pernah ada dua tim asal Kalimantan Selatan yang sama-sama bermain di kasta tertinggi sepakbola Indonesia.
Mereka gagal dua kali pada semifinal Divisi Utama 2014 dan Indonesia Soccer Championship B 2016.
Selama ini, selalu nama Barito Putera yang muncul jika menyebut wakil Kalimantan Selatan.
Sementara buat PSIS Semarang, jika lolos mereka akan jadi satu-satunya wakil Jawa Tengah di Liga 1 musim depan.
Pelatih PSIS, Subangkit, mengatakan, skuat Mahesa Jenar sudah siap 100 persen menghadapi laga penentuan menghadapi Laskar Sultan Adam.
Meski diakui, hasil pertandingan semifinal melawan PSMS membuatnya sedikit khawatir, terutama terkait mental bertanding Haudi Abdillah dkk.
