Kontrak di Burnley Hanya 6 Bulan, Pemain Hotspur Ini Sangat Bahagia, Mengapa Ya?

dari Transfermarkt, pemain sayap berusia 22 tahun ini akan memperkuat kubu Turf Moor hingga 30 Juni 2018.

Editor: Halmien
Gelandang Tottenham Hotspur, Georges-Kevin N'Koudou (kanan), merayakan golnya bersama Dele Alli dalam laga Grup H Liga Champions kontra APOEL FC di Stadion Wembley, London, Inggris, pada 6 Desember 2017. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Pemain sayap Tottenham Hotspur, Georges-Kevin N'Koudou, kegirangan bisa hengkang ke Burnley pada Selasa (9/1/2018).

Georges-Kevin N'Koudou berlabuh di Burnley sebagai pemain pinjaman.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, pemain sayap berusia 22 tahun ini akan memperkuat kubu Turf Moor hingga 30 Juni 2018.

Keputusan N'Koudou meninggalkan Tottenham Hotspur tergolong tepat.

Pasalnya, dia sekadar bermain selama satu menit di Liga Inggris musim 2017-2018.

Kepindahan N'Koudou mendapat sambutan positif dari manajer Burnley, Sean Dyche.

N'Koudou menunjukkan wajah semringah sang pelatih anyar melalui media sosial.

"Begini cara pelatih baru saya menyambut saya. Sangat senang bisa berada di sini," kicau Georges-Kevin N'Koudou melalui akun Twitter-nya.

"Saya berharap dapat membantu Burnley sebanyak yang saya bisa," ucap N'Koudou.

Berita ini bisa juga dibaca di BolaSport.com

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved