Piala Presiden 2018
Hasil Babak Pertama Madura United Vs Perseru 2-0, Tonton Live Streaming O-Channel TV di Sini
Babak pertama antara Madura United vs Perseru Serui di Grup C Piala Presiden 2018 telah berakhir. Skor berakhir dengan angka 2-0 .
BANJARMASINPOST.CO.ID - Babak pertama antara Madura United vs Perseru Serui di Grup C Piala Presiden 2018 telah berakhir. Skor berakhir dengan angka 2-0 .
Laga ini sendiri berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (18/1/2018).
Pada babak pertama, Greg Nwokolo membuka gol Madura United pada menit 14. Gol diciptakan Greg Nwokolo dari dalam kotak penalti.
Menit 41, Madura United kembali menambah gol. Kali ini gol diciptakan Bayu Gatra.
Baca: LINK LIVE STREAMING O-Channel TV Madura United Vs Perseru - El Loco di Piala Presiden 2018?
Umpan mendatar Greg Nwokolo diselesaikan dengan gerakan membalik badan Bayu Gatra dan diselesaikan melalui tumitnya.
Skor 2-0 bertahan hingga laga babak pertama usai.
Yang menarik, dalam daftar susunan pemain, mantan bomber Arema FC, Cristian Gonzales sudah langsung siap bertanding selang beberapa jam setelah diperkenalkan resmi sebagai pemain Madura United.
Nama Cristian Gonzales sudah langsung masuk daftar pemain dalam pertandingan Piala Presiden Grup C antara Madura United Vs Perseru Kamis (18/1/2018).
Baca: Hasil Akhir Persebaya Vs PS TNI, Skor 1-1, Bajul Ijo Diselamatkan Ferinando Pahabol!
Padahal pemain berjuluk El Loco itu baru dikenalkan secara resmi sebagai bagian tim Madura United pada Kamis siang.
Sesuai daftar susunan pemain yang dipublikasikan di akun instagram resmi Madura United, nama El Loco sudah ada di daftar pemain cadangan.
Saksikan laganya di link live streaming O-Channel
