Hasil Liga Champions - Barcelona Vs Chelsea Berakhir Seri 1-1

Modal satu poin ini juga membuat Barcelona diunggulkan untuk lolos. Mereka akan bergantian menjadi tuan rumah

Editor: Halmien
Cesar Azpilicueta mengejar Lionel Messi saat Chelsea menjamu Barcelona pada pertandingan babak 16 besar Liga Champions kontra Chelsea di Stamford Bridge, Selasa (20/2/2018).(AFP/IAN KINGTON) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, LONDON -  Lionel Messi memutus masa paceklik golnya. Bintang Barcelona itu membawa timnya meraup satu poin saat bertanding melawan Chelsea pada babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Selasa (20/2/2018) atau Rabu dini hari WIB. 

Chelsea dan Barcelona berbagi poin 1-1 pada laga pertama babak 16 besar Liga Champions. Willian membawa tuan rumah unggul terlebih dahulu sebelum Lionel Messi menyamakan kedudukan pada menit ke-75.

Bagi Messi, inilah gol pertamanya setelah dalam lima pertandingan sebelum laga versus Chelsea alpa mencetak gol di La Liga Spanyol maupun Copa del Rey.

Gol Messi ke gawang Thibaut Courtois itu pun punya makna ganda. Inilah untuk kali pertama bintang asal Argentina itu mencetak gol ke gawang Chelsea setelah gagal melakukannya pada 8 pertandingan terdahulu.

Modal satu poin ini juga membuat Barcelona diunggulkan untuk lolos. Mereka akan bergantian menjadi tuan rumah pada 14 Maret di Camp Nou.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved