MotoGP

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2018 Mugello - Rossi Raih Pole Position Rasa Juara Dunia

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2018 Mugello - Rossi Raih Pole Position Rasa Juara Dunia

Editor: Royan Naimi
DOK. MOTOGP
Valentino Rossi 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2018 di Sirkuit Mugello, Sabtu (2/6/2018) malam menempatkan pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi di posisi pole position.

Raihan Valentino Rossi disambut gembira banyak pendukunngnya bak telah meraih gelar juara dunia MotoGP 2018.

Baca: Live Trans7! LIVE STREAMING MotoGP Mugello Italia 2018 via Trans 7 Malam Ini 19.00 WIB

Juara dunia sembilan kali Valentino Rossi merebut pole position pada seri balap keenam MotoGP Italia.

The Doctor mencetak waktu lap tercepat pada sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Italia, Sabtu (2/6/2018).

Rossi mencetak waktu lap tercepat yaitu 1 menit 46,208 detik.

Baca: Hasil Akhir Sriwijaya FC vs Persela : Hamka Hamzah cs Bantai Tim Tamu 5-1

Baca: Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2018 - Rossi Raih Pole Position Pertama Sejak 2016, Marc Marquez?

Itu pun menjadi pole position pertama Rossi sejak terakhir kali meraihnya pada seri balap MotoGP Jepang di musim 2016.

Keberhasilan Rossi tersebut sontak membuat Sirkuit Mugello bergemuruh oleh teriakan para penggemar yang ikut bergembira atas hasil yang diraihnya.

Bukan tanpa alasan sambutan yang diperoleh Rossi begitu meriah mengingat balapan kali ini berlangsung di tanah kelahirannya.

Terlebih karena Rossi yang sudah berusia 39 tahun, masih dapat mengimbangi level permainan dari rival-rivalnya yang jauh lebih muda.

Baca: TIDAK LIVE DI TV! Ini Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs PSS Sleman Malam Ini

Tidak cukup sampai di situ, ternyata tidak hanya penonton yang ikut bergembira atas keberhasilan Rossi menyabet pole position.

Kru mekanik dari tim-tim yang berkompetisi di kejuaraan dunia itu juga turut bergembira dengan menunggu Rossi melewati jalur pit atau pit lane.

Sambutan untuk Valentino Rossi saat sukses merain pole position di Mugello.

Kerumunan orang mengulurkan tangannya kepada Rossi sambil mengiringi sang pebalap mengendarai motornya menuju parc ferme.

Pemandangan itu seakan mengulangi momen saat Rossi hampir saja meraih gelar juara dunia ke-10, tepatnya pada musim 2015.

Baca: Keterlaluan! Ternyata Rosalia Hamil 3 Bulan Sebelum Dibunuh Pendeta Henderson Buah Cinta Terlarang

Meski kala itu Rossi hanya menjadi runner-up, hampir seluruh anggota tim di MotoGP menyambut kedatangan The Doctor di pit lane.

Sementara itu, hasil yang diraih Rossi pada sesi kualifikasi itu membuatnya berhak atas posisi start terdepan pada balapan MotoGP Italia.

Balapan seri keenam MotoGP Italia akan berlangsung pada Minggu (3/6/2018) mulai pukul 19.00 WIB.

Susunan Strating line Up MotoGP Italia 2018 di Mugello:

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved