Barito Putera
Motivasi Rizky Pora Setelah Terpilih sebagai APPI Footballer of The Month edisi Mei-Juni 2018
Kapten Barito Putera yakni Rizky Rizaldi Pora terpilih sebagai APPI Footballer of The Month edisi Mei-Juni 2018.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kapten Barito Putera yakni Rizky Rizaldi Pora terpilih sebagai APPI Footballer of The Month edisi Mei-Juni 2018.
Seperti diketahui setiap bulannya Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) memberikan penghargaan kepada pemain yang tampil apik bersama timnya di kompetisi Liga 1 2018.
Dan untuk edisi bulan Mei hingga Juni 2018, Pora yang akhirnya terpilih oleh tim panelis APPI yang beranggotakan Bima Sakti, Kurniawan Dwi Yulianto, Ponaryo Astaman dan Firman Utina berkolaborasi dengan labbola.
Baca: Jelang Piala Indonesia 2018, Kiper Martapura FC Ini Tidak Ingin Anggap Remeh Lawan
Sebenarnya ada empat pemain lainnya yang masuk nominasi atau pesaing Pora untuk mendapatkan penghargaan tersebut.
Empat pemain lainnya yang masuk nominasi adalah Makan Konate (Sriwijaya FC), Loris Arnaud (Persela Lamongan), Rizky Pellu (PSM Makassar) dan Stefano Lilipaly (Bali United).
Pora sukses mengungguli empat pemain lainnya karena ditunjang dengan catatan sttatistik dari labbola.
Baca: Head to Head & Prediksi Skor Belgia vs Tunisia Grup G Piala Dunia 2018 Live Trans TV Malam Ini
Di antaranya menciptakan tiga gol dan dua assist dalam tujuh pertandingan, kemudian prosentase shot accuracy rataan dua peluang dalam tiap pertandingan dan lima kali crossing per pertandingan.
Dan yang tak kalah menarik, Barito Putera selalu menang saat Pora mencetak gol maupun memberikan assist.
Terkait dengan penghargaan tersebut, Pora pun mengaku senang sekaligus bersyukur bisa terpilih.
"Pastinya senang dan bersyukur sekali," kata pemain yang baru saja melepas masa lajangnya ini.
Baca: Jadwal & Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Korea Selatan U-23 Live RCTI Laga Ujicoba Hari Ini
Bagi Pora hal ini diharapkan juga bisa menjadi hal positif pula bagi timnya yang masih terus bertarung dalam kompetisi Liga 1 2018.
Namun yang tidak kalah penting menurut Pora, penghargaan ini menjadi motivasi baru pula baginya secara pribadi.
Setidaknya semakin memotivasinya untuk bisa terus konsisten dalam memberikan kontribusi bagi timnya yang berjuluk Laskar Antasari.
"Tentu ini semakin memotivasi saya agar ke depan bisa lebih baik, dan terus berkontribusi untuk tim," pungkasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/rizky-pora_20170925_142836.jpg)