Berita Hulu Sungai Tengah
Belum Terdampak Kabut Asap, BPBD HST Tetap Siagakan Service Center
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD HST) dan Satgas Karhutla HST memastikan belum menimbulkan dampat kabut asap

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Sempat ditemukan 23 titik api, yang berasal dari pembakaran lahan di kabupaten Hulu Sungai Tengah, namun pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD HST) dan Satgas Karhutla HST memastikan belum menimbulkan dampat kabut asap.
Apalagi, kebakaran di lahan sawah dan kebun milik petani yang tidak dikendalikan tersebut berhasil dipadamkan Satgas Karhutla, pekan lalu.
Kepala BPBD HST Ali Fahmi menjelaskan sejak Sabtu hingga Minggu (26/8/2018). Tak ditemukan lagi titik api di HST. Apalagi sejak pukul 11.00 Wita sebagian besar wilayah di HST diguyur hujan, sehinga cuaca tak lagi panas.
Baca: Pemilih PKB dan PPP Belum Rela Maruf Amin Jadi Cawapres Jokowi di Pilpres 2019
“Untuk kondisi sungai batangalai, sungai barabai dan sungai Barabai, serta Sungai Benawa sampai hari ini juga masih normal,”kata Ali Fahmi kepada banjarmasinpost.co.id.
Karena tidak berdampak kabut asap, dijelaskan tak ada gangguan khusus terhadap kesehatan warga sebagai dampak dari terbakarnya sekitar 16,55 hektare yang telah terbakar.
Pengamatan banjarmasinpost.co.id, meski sempat dilanda cuaca panas selama beberapa pekan, tak ditemukan kabut asap, khususnya di Kota Barabai, kota kabupaten.
Baca: Hasil Perorangan Bulutangkis Asian Games 2018 : Marcus/Kevin ke Semifinal, Taklukkan Malaysia
Kabupaten HST dinilai berpotensi rawan karhutla. Namun, kata Ali Fahmi, dari titik api yang ditemukan tidak berdampak luas.
Meski demikian, Posko Siaga Karhutla terus diaktifkan 24 jam, dimana petugasnya dari semua unsur berjaga secara bergantian di Posko.
Termasuk Public Service Center Murakata dari Dinkes HST ikut siaga. Pihaknya juga menyiagakan peralatan yang dimiliki, seperti unit mobil pemadam, sepeda motor, tas punggung untuk air serta alat penyemprotnya.
(banjarmasinpost.co.id/hanani)
-
Kapolres Hulu Sungai Tengah Serahkan Speedboat ke Bhabinkamtibmas, AKBP Sabana Sebut Ilegal Fishing
-
Kumpulkan Perguruan Kuntau di Hulu Sungai Tengah Ini, Tak Ingin Seni Bela Diri Dianggap Sepele
-
9 Titik di Kota Barabai Hulu Sungai Tengah Bakal Dipasang Polisi Tidur, Perhatikan Lokasinya
-
Menempel di Pohon Pisang Pun Alat Peraga Kampanye Ditertibkan, Catat Ini Lokasi yang Dilarang
-
Dari Stik Haruan, Reseller Ini Dapat Omzet Rp 2 Juta Per bulan