Asian Games 2018
Inilah Atlet Perempuan yang Raih Medali Terbanyak di Asian Games 2018, Kantongi 6 Medali Emas
Rikako Ikee menjadi peraih medali terbanyak di Asian Games 2018 dengan torehan 6 medali emas dan 2 keping perak.

BANJARMASINPOST.CO.ID - Rikako Ikee menjadi peraih medali terbanyak di Asian Games 2018 dengan torehan 6 medali emas dan 2 keping perak.
Jepang beruntung memiliki sosok Rikako Ikee yang menjadi salah satu anggota kontingen mereka dalam gelaran Asian Games 2018 di Indonesia.
Pasalnya, Rikako Ikee yang turun pada cabang olahraga (cabor) renang tercatat sebagai atlet tersukses dalam Asian Games 2018.
Baca: Hasil Inter Milan vs Bologna Liga Italia 2018, Pemain Berdarah Indonesia Cetak Gol di Laga Debut
Bagaimana tidak, perempuan 18 tahun itu mampu menjadi atlet yang mampu meraih medali terbanyak sepanjang gelaran Pesta Asia kali ini.
Hal ini dapat terjadi karena renang merupakan salah satu cabor yang menyediakan banyak medali untuk diperebutkan, selain atletik.
Apalagi dua cabor tersebut juga memungkinkan seorang atlet untuk mengikuti lebih dari satu nomor perlombaan.
Baca: Hasil Juventus vs Parma Liga Italia 2018, Cristiano Ronaldo Belum Bikil Gol
Dari data yang didapat BolaSport.com, Rikako pun tercatat sebagai atlet putri pertama, dan juga perenang pertama, yang mampu meraih enam medali emas sekaligus dalam satu edisi gelaran Asian Games.
Catatan itu lebih istimewa karena Asian Games 2018 ini merupakan kesempatan pertama Rikako Ikee mengikuti ajang empat tahunan tersebut.
Pada Asian Games 2018 kali ini, Rikako Ikee juga menunjukkan kebolehannya dalam belomba pada dua nomor spesialisasinya, yakni gaya bebas dan kupu-kupu.
Baca: Hasil Manchester City vs Newcaste United Liga Inggris 2018, Berkah Permainan Apik Sterling
Keberuntungan Jepang makin bertambah lantaran usia muda yang dimiliki Rikako Ikee masih memungkinkan dirinya untuk terus berkembang.
Rikako juga kemungkinan besar bakal menjadi kekuatan utama Negeri Sakura, khususnya di cabor renang, saat Tokyo menjadi tuan rumah Olimpiade 2020.
Jika terus tampil konsisten, Rikako Ikee pun akan terus menjadi perenang andalan Jepang pada 2-4 Asian Games berikutnya.
Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul Rikako Ikee, Bintang Muda Jepang Peraih Medali Terbanyak di Asian Games 2018
-
Perolehan Medali & Klasemen Asian Para Games 2018, Indonesia Buntuti China di Puncak
-
Alasan Pembatalan Rencana Kenaikan Nilai Bonus Asian Games 2018 dari Pemprov DKI Jakarta
-
Malaysia Klaim Pencak Silat Warisan Budayanya, Kemenpora RI Bereaksi Seperti Ini
-
Kevin Sanjaya dkk Dapat Bonus Lagi Rp 1,2 Miliar karena Sukses di Asian Games 2018
-
Tampil Mengecewakan, Siti Badriah Minta Maaf 'Lagi Syantik' Hilangkan Nuansa Dangdutnya