Berita Martapura
Ke Depan Tiada Lagi Sidang Molor di PN Martapura, Ini yang Dilakukan 3 Institusi Hukum di Banjar
Ke Depan Tiada Lagi Sidang Molor di PN Martapura, Ini yang Dilakukan 3 Instusi Hukum di Banjar

Pihaknya berupaya supaya maksimal melakukan persidangan dengan tepat waktu.
Baca: Pernyataan Menag Lukman Hakim Soal Ustadz Abdul Somad yang Batal Ceramah karena Dugaan Intimidasi
Dia menjelaskan, dalam sebuah persidangan tidak hanya dibebankan kepada para hakim di PN Martapura semata, tetapi ada keterkaitan dengan penegak hukum lain.
Oleh sebab itu, melalui IT nantinya putusan perkara bisa dilihat melalui website PN Martapura, tahapan-tahapannya sudah bisa dilihat.
Namun diakuinya website tersebut masih dalam perbaikan-perbaikan.
Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete menyambut baik rencana diterapkannya IT antar lembaga hukum.
Baca: BKN Aktifkan Situs Penerimaan CPNS 2018 Sscn.bkn.go.id, Penerimaan Akan Segera Digelar?
Polres Banjar sendiri saat ini sudah menerapkan IT pelayanan satu atap.
“Beberapa tempat sudah menerapkan sistem IT satu atap antara pengadilan, kejaksaan dan kepolisian. Memang untuk tahap awal pasti ada kendala tapi kedepan optimistis memudahkan pelayanan masyarakat,” katanya.
Adapun Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Banjar, Muji Martopo mengatakan, memang salah satu keluhan selama ini adalah terkait jadwal sidang yang mendadak bahkan sampai ditunda.
Padahal idealnya sidang mulai pukul 11.00 wita atau pukul 10.00 wita.
“Tidak ada lagi saling ngotot, saling menyalahkan dengan kegiatan seperti ini ada solusi bersama dan tujuan sebenarnya semua sama yakni melayani masyarakat,” ujarnya. (Banjarmasinpost.co.id/Hasby)
-
Tak Ingin Hanya Dikenal Lewat Buku, dari Limbah Kayu, Rusman Menciptakan Miniatur Rumah Banjar
-
Polres Banjar Siapkan Komik Nette Boy
-
NEWSVIDEO: Heboh, Bayi Dalam Kardus Ditemukan di Teras Rumah Warga Tanjung Rema Darat
-
Pelantikan Pejabat Pemkab Banjar Menuai Polemik, Begini Pernyataan Sekda Banjar
-
SMAN 1 Martapura Gelar Pemilu OSIS, Prosesnya Mirip Pemilu Sesungguhnya