Selebrita
Ada yang Ingin Ruben Onsu Meninggal Kata Cenayang Ini Gara-gara Postingan Pengalaman Mistis
mengusiknya sejak beberapa bulan terakhir. Kejadian ini disebutkan karena ada yang ingin Ruben Onsu meninggal dunia.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Murhan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Sehari yang lalu, Ruben Onsu berbagi pengalaman tentang 'kejadian di luar nalar' yang terjadi pada dirinya dan keluarganya.
Ruben Onsu menyebut kejadian tersebut telah mengusiknya sejak beberapa bulan terakhir. Kejadian ini disebutkan karena ada yang ingin Ruben Onsu meninggal dunia.
Ruben Onsu juga mengatakan telah diperingatkan oleh orang-orang yang memiliki kelebihan tentang hal-hal mistis yang mengikutinya, termasuk peramal Wirang Birawa.
Meski demikian, Ruben lebih memilih berpikir positif dan mengandalkan Tuhan untuk melindungi ia dan keluarganya.
Menanggapi postingan tersebut, seorang cenayang bernama Wirang Birawa membuat video khusus untuk Ruben yang ia unggah di akun Instagramnya pada Selasa, (25/09/2018).
Baca: Kronologi, Penyebab & Fakta Meninggalnya Kakak Syahrini, Ridwan Zaelani yang Jarang Terekspose
Baca: Pengakuan Roro Fitria Ngebet Pakai Sabu, Sempat Menangis di Persidangan Meminta Ini
Pria yang identik dengan penutup mata itu menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi pada Ruben dan keluarganya.
" Memang benar saya menemukan kejadian yang tidak wajar pada Ruben," ujar Wirang.
Ia melanjutkan, berdasarkan postingan Ruben kemarin, masalah yang ia lihat sebelumnya masih sama.
" Dia tidak hanya menginginkan kehancuran pada bisnis Ruben Onsu, rumah tangganya hancur, dan gimana caranya agar Ruben sampai meninggal," kata Wirang.
Pria yang dekat dengan banyak selebriti tanah air ini juga menyebutkan jika orang yang berniat menginginkan Ruben Onsu sampai meninggal itu berjumlah dua orang.
" Kalangan dari bisnisnya, dan kalangan satu profesi dengan Ruben, yang hidup di dunia entertainment," lanjutnya.
Terakhir, Wirang Birawa meminta maaf karena telah membuat video tersebut karena menurutnya ia hanya ingin Ruben mencoba cara-cara yang seharusnya untuk menghilangkan aura negatif tersebut.
Berikut postingan Wirang di Instagramnya tentang kejadian yang menimpa Ruben Onsu:
" Sebelum nya saya mohon maaf jika sudah membuat video ini, tp krn banyak nya permintaan netizen yg meminta saya untuk melihat kejadian ini, dan ini hasil apa yg saya lihat, berfikiran positif boleh tp mengingatkan untuk hati2 tidak ada salahnya kan, cepat sembuh ya kak @ruben_onsu #rubenonsu"
Sebelumnya, Ruben Onsu menceritakan bahwa dirinya dan sang adik, Jordi Onsu mengalami kejadian di luar nalar selama beberapa bulan terakhir.