Martapura FC
Pemain Pilar Gabung Tim Lolos 8 Besar Liga 2 2018, Martapura FC Turut Berbangga
Setelah memastikan tak lolos ke babak delapan besar Liga 2 2018, manajemen Martapura FC melepas pemainnya.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Setelah memastikan tak lolos ke babak delapan besar Liga 2 2018, manajemen Martapura FC melepas pemainnya.
Manajemen Laskar Sulthan Adam pun lantas mempersilahkan para pemainnya untuk bergabung dengan klub yang akan segera tampil di babak delapan besar.
Dan setidaknya tercatat ada sekitar tiga pemain pilar Martapura FC yang diketahui berhasil bergabung dengan tim yang akan tampil di babak delapan besar tersebut.
Tiga pemain tersebut masing-masing adalah sang kapten yakni Qischil Gandrum Minny dan Aditya Putra Dewa yang direkrut oleh PSS Sleman.
Baca: Klasemen MotoGP 2018 Usai Marc Marquez Juara Dunia MotoGP di Sirkuit Motegi MotoGP Jepang 2018
Baca: Link Live Streaming RCTI - Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Qatar di Piala AFC U-19 2018
Baca: Lionel Messi Cedera Retak Tulang Lengan Usai Mengalahkan Sevilla, Pelatih Barcelona Terpukul Berat
Sedangkan satu pemain lagi adalah Erwin Gutawa yang diketahui akan memperkuat Madura FC saat tampil di babak delapan besar nanti.
Ketiga pemain ini pun bahkan sudah mendapat lampu hijau dari manajemen Martapura FC, sebelum akhirnya merapat dengan klub barunya.
Terkait dengan beberapa pemainnya direkrut oleh tim yang lolos ke babak delapan besar ini pun mendapatkan respon positif dari jajaran manajemen.
Terlebih seperti diketahui khususnya untuk Erwin Gutawa merupakan pemain yang cukup lama dibina oleh tim Martapura FC, bahkan semenjak masih menjadi pemain amatir.
"Tentu kami juga ikut senang. Artinya mereka punya kualitas, sehingga tenaganya pun diperlukan oleh tim yang lolos ke babak delapan besar," ujar asisten manajer Martapura FC, Ami Said.
Tak kalah penting menurut Ami Said, pemain bergabung dengan klub lain ini, tentunya untuk kelangsungan hidup pemain pula.
"Daripada nganggur karena tim kita juga tidak lolos ke delapan besar, makanya pemain diarahkan memperkuat tim yang lolos. Semoga saja mereka bisa berkontribusi secara maksimal di tim barunya," pungkasnya.
