Selebrita

Pascamenikah, Maia Estianty Kunjungi Usaha Milik Irwan Mussry, Pegawai Ungkap Sikap Maia

Pascamenikah dengan Irwan Mussry, Maia Estianty mengunjungi tempat usaha milik suaminya.

Penulis: Noor Masrida | Editor: Eka Dinayanti
Instagram/maiaestiantyreal
Maia Estianty bersama kedua orangtuanya, Kusthini dan Harjono Sigit 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Pascamenikah dengan Irwan Mussry, Maia Estianty mengunjungi tempat usaha milik suaminya.

Kunjungan Maia Estianty ke tempat usaha Irwan Mussry itu pun diungkapkan oleh pegawai yang ada di sana.

Seperti yang diketahui, dikutip dari Tribun Style, (10/11/2018) Irwan Mussry merupakan CEO dan Presiden Time International yang bergerak di bisnis agen jam tangan mewah.

Irwan tak hanya sukses menjalani usaha jam tangan.

Dirinya juga memiliki bisnis kerjasama dengan berbagai brand ternama dunia, mulai dari produk kecantikan hingga pakaian.

Pria yang dijuluki 'Master of Luxury Goods' ini kerap membagikan momen meresmikan berbagai toko bisnisnya.

Baca: Daftar Lengkap Korban Tragedi Kereta Surabaya Membara, Anak-anak Mendominasi

Baca: BKN Umumkan Kisi Kisi Soal SKB Jelang Pengumuman Hasil Tes SKD di Tes CPNS 2018

Baca: KemenPAN RB Janjikan Solusi Bagi Peserta Tak Lolos Tes SKD Karena Passing Grade Tes CPNS 2018

Baca: Luna Maya Move On Dari Reino Barack, Sudah Punya Pacar Baru?

Tak jarang, dirinya juga mengajak Maia Estianty dalam acara peresmian usahanya.

Seperti saat Maia menemani Irwan di pembukaan butik Tory Burch di Surabaya.

Belakangan, foto ibunda Al, El, Dul saat datang ke butik Valentino yang menjadi satu bisnis suaminya beredar di media sosial.

Momen tersebut diunggah oleh seorang karyawan toko pemilik akun @yullya_137.

Maia tampil memakai setelan Cameron Jacket and Pant dari Tony Burch seharga jutaan rupiah.

Melalui caption, sang pegawai mengungkap rasa terima kasih pada Maia karena sudah mengunjungi butik tersebut.

Tak hanya itu, karyawan tersebut juga mengungkapkan sikap Maia saat datang ke toko dan bertemu para pegawai.

Maia disebut sangat ramah dan baik.

Dirinya juga berharap agar mantan pentolan Duo Maia itu sering datang ke butik Valentino.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved