Berita Regional
Wakil Ketua DPRD Kota Banjar dan Ajudannya Langsung Tewas, Mobil Plat Merah Tabrak Truk Tronton
Wakil Ketua DPRD Kota Banjar dari PDI Perjuangan Anwar Hartono, bersama ajudannya, Dedi Wahyudi, tewas dalam kecelakaan di Tol Cipularang KM 94,8

BANJARMASINPOST.CO.ID, TASIKMALAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Banjar dari PDI Perjuangan Anwar Hartono, bersama ajudannya, Dedi Wahyudi, tewas dalam kecelakaan di Tol Cipularang KM 94,8, Rabu (23/1/2019) sekitar pukul 04.30 WIB.
Selain itu, Galuh Jaya Santana (22), sopir mobil dinas Toyota Innova berplat merah Z 7 X yang ditumpangi kedua korban tewas, mengalami luka berat sampai tak sadarkan diri.
Kejadian bermula saat sebuah truk tronton bernomor polisi Z 9102 HB melaju perlahan di lajur kiri dari arah Bandung-Jakarta.
Dari arah yang sama, Innova yang ditumpangi legislator Kota Banjar asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan ajudannya itu melaju kencang di lajur kanan.
Tepatnya di KM 94,8 Desa Pasir Munjul, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Innova tiba-tiba oleng ke kiri dan menghantam bagian belakang truk.
Baca: Link Live Streaming Ahok Bebas dari Sel Mako Brimob Hari Ini, BTP Segera Nikahi Bripda Puput?
Baca: 3 Pengedar Sabu Diciduk Subdi 1 Ditnarkoba Polda Ternyata Oknum Sipir dan Napi Lapas Banjarbaru
Baca: Sedang Berlangsung! Live Streaming Mata Najwa PSSI Bisa Apa Jilid 3 via Live Streaming Trans7
Baca: NEWSVIDEO : Jelang Pemilu 2019, Edy Ariansyah Tak Lagi Menjabat Ketua KPU Provinsi Kalsel
Di lokasi kejadian, jalur tol sedikit menikung dengan turunan yang agak memanjang sehingga membuat kendaraan kecepatan tinggi sedikit kesulitan melakukan rem mendadak.
Innova yang dikendarai sang sopir dan di dalamnya dua penumpang tewas langsung ringsek masuk ke bagian kolong belakang truk tersebut.
Setibanya di lokasi kejadian, petugas PJR dan Satuan Laka Lantas Polres Purwakarta langsung mengevakuasi para korban yang semuanya berjumlah tiga orang di dalam Innova. Dua tewas di lokasi kejadian, sedangkan sang sopir pingsan serta mengalami luka berat.
Ketiganya langsung dibawa ke RS MH Thamrin, Bungursari, Purwakarta, sementara kedua kendaraan diamankan di Pos Derek Jatiluhur.
Sementara itu, sopir truk, Nanang (43), langsung dimintai keterangan petugas Unit Laka Lantas Polres Purwakarta. Sopir truk sempat shock dan mengaku kaget saat tiba-tiba kendaraannya ditabrak dari arah belakang.
-
Pria Tewas Usai Makan Durian & Kopi Sebelum Berhubungan Badan, Ini Minuman Pantangan Bareng Durian
-
Masih Ingat Penghina Ustadz Abdul Somad di Facebook? Begini Nasib Jony Boyok Sekarang
-
Sadis, Hanya Gara-gara Cinta Ditolak, Pelaku Bunuh Wanita dan Dua Keponakan di Buru Selatan
-
Ternyata Gempa Beruntun yang Guncang Mentawai, Kekuatannya Hingga Magnitudo 6.0, Ini Penjelasan BMKG
-
Pengunjung Transmart Lari Berhamburan Selamatkan Diri, Gempa Hantam Padang, 'Ya Allah, Gempa!'