Liga Indonesia

Pembelaan Vigit Waluyo Usai Reaksi Persija Jakarta & Joko Driyono Soal Settingan Juara Liga 1 2018

Pembelaan Vigit Waluyo Usai Reaksi Persija Jakarta & Joko Driyono Soal Settingan Juara Liga 1 2018

Editor: Rendy Nicko
tribunnews.com
Vigit Waluyo 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Pembelaan Vigit Waluyo Usai Reaksi Persija Jakarta & Joko Driyono Soal Settingan Juara Liga 1 2018

Ramai bahasan soal Joko Driyono dan Tuntutan Persija Jakarta ke Vigit Waluyo untuk meminta maaf, terkait pernyataan yang menyebut Settingan Juara Liga 1 2018

Namun Vigit Waluyo melalui kuasa hukumnya yaitu Mohammad Sholeh, menegaskan kalau kliennya tidak pernah menyebut nama Persija Jakarta secara gamblang terkait juara Settingan Juara Liga 1 2018

Sholeh menjelaskan kalau Vigit Waluyo hanya mengatakan bahwa kompetisi Liga Indonesia dan pengundian jadwal pertandingan itu bisa disetting.

Sebelumnya diketahui pihak Persija Jakarta bereaksi terkait pernyataanSettingan Juara Liga 1 2018. Bahkan Joko Driyono blak-blakan soal tersebut.

Baca: Panggilan Sayang Ahok BTP dan Bripda Puput Terungkap Jelang Pernikahan, Mirip Veronica Tan?

Baca: Hasil Semifinal Indonesia Masters 2019, Marcus/Kevin vs Ahsan/Hendra di final, Pastikan 1 Gelar

Baca: Bukan Reino Barack Mantan Kekasih Luna Maya, Syahrini Sebut Pria Ini Kesayangannya Selama 11 Tahun

Baca: Daftar 3 Artis Cantik yang Jadi Asisten Pribadi Hotman Paris, Ada Mantan Ariel NOAH, Sophia Latjuba

"(Jadwal pertandingan) itu yang bisa disetting. (Vigit Waluyo) tidak mengatakan bahwa Persija itu juara settingan, itu tidak ada," ucap Sholeh dilansir BolaSport.com dari Kompas.

"Saya beberapa kali menyampaikan dan mengklarifikasi bahwa tidak ada yang mengatakan bahwa (Persija juara) itu disetting," tambahnya.

Kemudian Sholeh menjelaskan kalau kliennya hanya mengatakan kalau klub yang mendapatkan laga terakhir homepatut dicurigai kalau itu merupakan settingan.

"Gampang untuk melihat siapa-siapa (klub) yang mendapatkan laga terakhir home. Itu yang patut diduga disetting, jadwal pertandingannya yang bisa disetting," ujarnya.

Persija Jakarta juara liga 1 2018 setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-1. Marko Simic memborong dua gol pada menit ke-17 (penalti) dan ke-59 pada laga Persija Jakarta Vs Mitra Kukar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (9/12/2018).
Persija Jakarta juara liga 1 2018 setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-1. Marko Simic memborong dua gol pada menit ke-17 (penalti) dan ke-59 pada laga Persija Jakarta Vs Mitra Kukar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (9/12/2018). (Instagram@persijajkt)

Dengan adanya tuntutan dari pihak Persija, Sholeh menegaskan kalau dirinya menolak untuk minta maaf.

"Lho, minta maaf dalam kerangka apa? Kami punya bukti rekaman wawancara kemarin. Ini soal salah paham penulisan pernyataan Vigit," ujarnya.

"Jika memang Vigit salah tentu kami minta maaf, tapi masalahnya Vigit sejak awal tidak mau menyudutkan klub manapun," kata Sholeh menambahkan.

 Sebelumnya CEO Persija Jakarta, Rafi Perdana, mengungkapkan kalau pernyataan Vigit telah melukai hati para pemain Macan Kemayoran yang telah berjuang pada 2018 lalu.

Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono saat jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (10/2/2017) FIFA dan PSSI melakukan pertemuan untuk membahas terkait National Dispute Resolution Chamber (NDRC) atau penyelesaian sengketa dengan pemain profesional. Super Ball/Feri Setiawan
Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono saat jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (10/2/2017) FIFA dan PSSI melakukan pertemuan untuk membahas terkait National Dispute Resolution Chamber (NDRC) atau penyelesaian sengketa dengan pemain profesional. Super Ball/Feri Setiawan (Tribunnews)

Blak-blakan dilakukan Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono soal persepakbolaan Indonesia, termasuk soal pencabutan gelar Persija Jakarta dan PSS Sleman sebagai juara Liga 1 2018 dan Liga 2 2018.

Joko Driyono menjadi Plt Ketua Umum PSSI hingga 2020. Jokdri, sapaan akrabnya, berada di pucuk pimpinan lantarann Edy Rahmayadi menyatakan mundur dalam Kongres Tahunan PSSI 2019 yang diselenggarakan di Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1/2019).

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved