Piala AFC 2019
Prediksi Susunan Pemain Home United vs PSM Makassar di Piala AFC 2019 (AFC Cup 2019) Live MNCTV
Prediksi Susunan Pemain Home United vs PSM Makassar di Piala AFC 2019 (AFC Cup 2019) Live MNCTV
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Restudia
BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut jadwal, prediksi dan link Live Streaming MNCTV Home United vs PSM Makassar di Piala AFC 2019 (AFC Cup 2019) pada Rabu (26/2/2019).
Jadwal siaran langsung Piala AFC 2019 (AFF Cup 2019) live di MNC TV akan menghelat laga Grup H yaitu Home United vs PSM Makassar.
Home United vs PSM Makassar bakal dihelat di Stadion Jalan Besar, Singapura.
Meski bermain di kandang sendiri, pelatih Home United, Saswadimata Dasuki, mengungkapkan rasa takutnya kepada PSM Makassar.
Baca: Link Live Streaming TVRI Lazio vs AC Milan di Siaran Langsung Semifinal Coppa Italia Malam ini
Baca: Cuplikan Gol Timnas U-22 Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF U22 2019 : Hasil Skor Akhir 2-1
Baca: Siaran Langsung Pernikahan Syahrini dan Reino Barack, Mantan Luna Maya Dari Tokyo Jepang
Baca: Jawaban Kocak Uus Ditanya Tentang Syahrini yang Nikahi Mantan Kekasih Luna Maya, Reino Barack
Saswadimata Dasuki menjelaskan kalau PSM lebih unggul dibandingkan Home United.
Bila melihat ke belakang, saat babak penyisihan turnamen Piala Super Asia 2018 lalu, PSM pernah menang telak 4-0 atas Home United di Stadion Mattoanging Makassar.
"Selamat pagi semuanya, ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Seperti yang kami ketahui PSM Makassar adalah tim yang sangat kuat," ujar Saswadimata Dasuki dilansir dari Tribun Timur.
"Dan kami sudah memiliki pengalaman bertandingan dengan mereka tahun lalu dan ini tidak akan mudah," tambahnya.
Meski begitu, Saswadimata Dasuki menjelaskan siap meladeni gempuran PSM.
Dirinya mengaku telah melakukan persiapan dengan memperkuat fisik dan mental pemain.
"Secara mental dan fisik kami persiapkan. Kami harus siap dan melakukan penampilan terbaik," tutur Saswadimata.
LINK LIVE STREAMING MNCTV HOME UNITED VS PSM MAKASSAR DI PIALA AFC 2019 :
Link live streaming MNC TV Home United vs PSM di Piala AFC 2019 (AFF Cup 2019) dapat diakses pada link berikut :
PREDIKSI HOME UNITED VS PSM MAKASSAR :
PSM Makassar diprediksi akan menurunkan pemain-pemain terbaik yang mereka punya pada pertandingan pukul 18.00 WIB tersebut.
Jelang laga Home United vs PSM Makassar, Pelatih PSM, Darije Kalezic kemungkinan akan menggunakan formasi 4-2-3-1, dengan dua pivot sebagai motor serangan.
Di pos penjaga gawang, PSM Makassar akan mempercayakan kepada Rivku Mokodompit sebagai nomor satu di tim.
Kuartet lini belakang PSM Makassar akan diisi oleh Benny Wahyudi, Abd. Rahman, Aaron Evans dan Taufik Hidayat.
Dua double Pivot akan diisi oleh Rizki Pellu dan Marc Klok sebagai motor serangan kesebelasan.
Trio serang PSM akan diisi Bayu Gatra, Wiljan Pluim dan Guy Junior yang akan mendukung Eero Markkanen sebagai striker tunggal di lini depan.
Berikut adalah prediksi susunan pemain Home United vs PSM Makassar di ajang Piala AFC :
PSM Makassar : Rivki Mokodompit; Benny Wahyudi, Abd. Rahman, Aaron Evans, Taufik Hidayat; Rizki Pellu, Marc Klok; Bayu Gatra, Wiljan Pluim, Guy Junior; Eero Markkanen.
Home United: 24-Rudy Khairullah; 6-Abdil Qaiyyim, 7-Muhammed Aqhari, 9-Mohammed Faritz, 22-Ho Wai Lun; 15-Muhammad Faizal, 16-Muhammad Hami, 27-Adam Swandi, 13-Muhammad Izzdin; 10-Song Ui-young, 8-Isaka Cernak
(Banjarmasinpost.co.id/Amirul Yusuf)