Berita Tapin

Besok, PPK Tapin Selatan Gekar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2019

Kesibukan operator dan petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terlihat menyiapkan berkas untuk melaksanakan pleno rekapitulasi perhitungan

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/mukhtar wahid
Inilah kesibukan personel PPK Tapin Selatan menyiapkan rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2019, Jumat (19_4_2019) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Kesibukan operator dan petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terlihat menyiapkan berkas untuk melaksanakan pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2019 di tingkat Kecamatan.

"Kecamatan Tapin Selatan jika undangan dan semua berkas sudah siap, besok kami menggelar rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2019 di Aula Kantor Kecamatan Tapin Selatan," kata Rahmadi, Ketua PPK Kecamatan Tapin Selatan ditemui reporter Banjarmasinpost.co.id, Jumat (19/4/2019).

Baca: Syahrini dan Reino Barack Disebut Aisyahrani Kian Mirip, Benarkah Incess dan Eks Luna Maya Bahagia?

Baca: Amalan Malam Nisfu Syaban 2019 Bagi Wanita Haid, Masih Bisa Lakukan Ibadah

Baca: Pengorbanan Nagita Slavina demi Mirip Jennie BLACKPINK, Adik Raffi Ahmad Malah Menyebutnya Ini

Baca: Preview Film Avengers: Endgame Jelang Pemutaran Perdana 24 April 2019

Aula Kantor Kecamatan Tapin Selatan yang dipenuhi kotak suara, jelas Rahmadi secara bertahap akam dipindahkan agar cukup ruangan untuk menggelar rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2019.

"Alhamdulillah dari 61 TPS di 11 Desa di Kecamatan Tapin Selatan, semua datanya sudah masuk. Semua saksi peserta pemilu juga sudah memegang formulir C1 dari setiap TPS.

Hanya anggota kami ini yang repot menyiapkan agar pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2019 besok itu semoga berjalan lancar," katanya. (Banjarmasinpost.co.id/ Mukhtar Wahid)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved