"Jangan Tangkap Pak, Ini Motor Sandaan"

Razia tertib memakai helem yang dilakukan Satlantas Polres Tapin berhasil menjaring beberapa unit sepeda

Penulis: | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID,  TAPIN- Razia tertib memakai helem yang dilakukan Satlantas Polres Tapin berhasil menjaring beberapa unit sepeda motor, Kamis (14/2) sore di Jalan Hasan Basri Rantau, Tapin.
 
Beberapa anak muda yang tidak memakai helem berhasil menerobos penjagaan petugas dengan memacu kencang sepeda motornya.
 
"Kita sengaja tidak mau secara kekerasan menangkap pengendara yang menerobos, nanti yang bersangkutan roboh dari sepeda motornya, malah jadi fatal keadaannya," jelas Kanit Laka Lantas Polres Tapin, Aiptu Heru kepada Bpost.
    
Dalam razia tertib memakai helem itu, polisi juga menangkap seorang anak-anak berusia 11 tahun yang mengendarai sepeda motor tanpa helem. "Jangan tangkap pak, ini sepeda motor sanda'an," ucap anak yang mengaku baru duduk di bangku kelas enam itu.
    
Menurut Aiptu Heru, Dia berharap kepada orangtua, supaya mengingatkan anaknya memakai helem bila ingin mengendarai sepeda motor. "Kita memakai helem, demi keselamatan yang bersangkutan. Juga," jelas Aiptu Heru.
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved