Hari Ini Bank Artha Graha Beroperasi di Banjarmasin
Jumlah bank yang beroperasi di Banjarmasin kembali bertambah. Kini Bank Artha Graha Internasional
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Jumlah bank yang beroperasi di Banjarmasin kembali bertambah. Kini Bank Artha Graha Internasional siap memberikan layanan perbankan bagi masyarakat Banjarmasin.
Mulai beroperasinya Bank Artha Graha di Banjarmasin ditandai dengan diselenggarakannya soft opening Kantor Cabang Banjarmasin di Jalan Lambung Mangkurat, Jumat (20/9) pagi.
Beroperasinya Bank Artha Graha Cabang Banjarmasin diresmikan dengan pengguntingan pita oleh Kadiv Branch Banking Bank Artha Graha Internasional, Afiar Anwar.
Selain itu juga ada pemotongan tumpeng oleh Pimpinan Wilayah Sumatera dan Kalimantan, Tonny Indra Wijaya yang kemudian diserahkan kepada Pimpinan Cabang Banjarmasin, Hengky Halim.
"Kita akan memberikan layanan full operasional, baik tabungan, penyaluran kredit dan layanan perbankan lainnya," kata Afiar.