Dokter Aksi Solidaritas, Praktik Tutup

Sekitar 50 dokter dari IDI Kota Banjarmasin dan Kabupaten Batola menggelar aksi solidaritas

Penulis: Rahmadhani | Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sekitar 50 dokter dari IDI Kota Banjarmasin dan Kabupaten Batola menggelar aksi solidaritas terhadap kasus hukum yang menimpa rekan mereka di Manado Dr Ayu yang dipenjarakan dengan tuduhan malpraktek, Rabu (27/11) pagi.

Pada aksi yang digelar di simpang 4 Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin tersebut para dokter menyuarakan menolak kriminalisasi terhadap dokter.

"Ini merupakan instruksi Pengurus Besar IDI Pusat. Kami minta dalam menjalankan profesi bisa aman.  Namun dalam instruksi pelayanan harus tetap jalan,  sehingga tidak semua ikut," kata Wakil Ketua IDI Kota Banjarmasin, Dr Abrar.

Masih dikatakan Abrar, sesuai instruksi PB IDI Pusat, semua praktik dokter hari ini semuanya tutup.

"Semua pasien yang ingin ke dokter praktik bisa datang ke UGD," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved