Barito Vs Persegres
Barito Sementara Ungguli Gresik United
Barito Putera untuk sementara unggul 1-0 atas Gresik United dalam laga uji coba di Lapangan Tri Darma Petrokimia Gresik, sore ini.
Penulis: Budi Arif Rahman Hakim | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani
BANJARMASINPOST.CO.ID, GRESIK - Barito Putera untuk sementara unggul 1-0 atas Persegres Gresik United dalam laga uji coba yang berlangsung di Lapangan Tri Darma Petrokimia Gresik, sore ini.
Gol kemenangan Laskar Antasari dilesakkan pemain sayap kiri, Rizky Rizaldi Pora di menit ke-9 setelah menerima umpan tarik dari striker anyar, James Koko Lomell.
Ketinggalan satu gol membuat pemain Gresik United berambisi untuk membalas. Namun hingga turun minum, skor tetap tak berubah.