Laskar Jr Tak Sabar Bertempur

MUHAMMAD Royan Pratama adalah satu dari 45 remaja yang dinyatakan lolos seleksi khusus pemain Banua yang digelar Martapura FC

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Halmien
BANJARMASIN POST GROUP/FRANS RUMBON
SUASANA seleksi khusus pemain Banua yang digelar Martapura FC di Lapangan Puma, Banjarbaru, Jumat (22/11) pagi. 
BANJARMASINPOST.CO.ID - MUHAMMAD Royan Pratama adalah satu dari 45 remaja yang dinyatakan lolos seleksi khusus pemain Banua yang digelar Martapura FC (MFC) pertengahan November 2013 lalu.
Kini, penggawa kesebelasan Peseban Banjarmasin itu sangat menantikan kelanjutan proyeksi tim MFC U-21 tersebut. "Saya dan teman-teman yang lolos seleksi menunggu-nunggu untuk berlatih. Sementara ini saya latihan sendiri untuk menjaga kondisi dan mengisi waktu," ujar Royan, Rabu (22/1).
Bagi andalan tim Banjarmasin di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Banjar 2013 itu, latihan secara mandiri tentunya kurang maksimal karena tidak terprogram. "Beda kalau dibimbing pelatih," kata dia membandingkan.
Makanya ketika mendengar manajemen MFC bakal mulai menggembleng para pemain yang lolos seleksi Banua itu, Royan pun  gembira. Dia siap bersaing jika nanti ada seleksi tahap lanjutan untuk menjadi bagian MFC U-21. "Saya pastinya akan berusaha untuk bisa bergabung," tekadnya.
Secara terpisah, Manajer MFC, Ami Said mengatakan segera mengumpulkan Royan dan kawan-kawan. "Pemain untuk tim U-21 akan kami panggil dan kumpulkan, karena minggu depan rencananya tim ini mulai diaktifkan," ucap Said.
Menurut dia, pemanggilan pemain Banua yang lolos seleksi tersebut sesuai dengan komitmen dari Ketua Umum MFC, H Mokhamad Hilman, yang ingin melakukan pembinaan terhadap pemain lokal.
Pelatih kepala MFC, Frans Sinatra Huwae membenarkan dalam waktu dekat MFC U-21 akan diaktifkan. "Kami upayakan secepatnya untuk mengumpulkan pemain U-21 ini, lalu memulai latihan," ujar Frans.
Mengenai teknis latihan, Frans menerangkan, kemungkinan MFC U-21 berlatih lebih awal daripada tim senior. Apabila skuat Laskar Sulthan Adam latihan sore, maka para Laskar Jr ini lebih dulu beberapa jam.
"Untuk sementara, kami agendakan latihan dua kali dalam satu minggu. Dari sekitar 45 pemain, akan kami susutkan menjadi 30 pemain," terangnya.
MFC U-21 akan ikut kompetisi Indonesia Super League (ISL) U-21. Karena berdasarkan informasi yang diterima Frans, tim U-21 dari kontestan Divisi Utama juga boleh ambil bagian di ISL U-21.
Untuk pelaksanaan ISL U-21, Frans mengaku belum mengetahui. Namun, kemungkinan ISL U-21 berlangsung sebelum ISL berakhir.
Selain itu, MFC U-21 juga dipersiapkan menghadapi sejumlah turnamen sepak bola di Banua, seperti Haji Leman Cup (HLC) dan lainnya. Frans berharap, dari MFC U-21 ini, banyak yang bisa promosi ke tim senior.
Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved