Danrem Cup Siap Digelar

Dalam waktu dekat sebuah turnamen sepakbola bertajuk Danrem Cup U-21 Rayon D Kalsel akan dihelat

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani

BANJARMASINPOST.CO.ID,BANJARMASIN - Dalam waktu dekat sebuah turnamen sepakbola bertajuk Danrem Cup U-21 Rayon D Kalsel akan dihelat di Lapangan Yonif 623/BWU Banjarbaru.

Terkait hal itu panitia pelaksana dari Kodim 1006 Martapura, hari ini Selasa (13/2/2014) sore menggelar rapat koordinasi di Aula Pemko Banjarbaru.

Pantauan BPost Online, rapat koordinasi ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua Asosiasi PSSI Kalsel, H Djumadri Masrun.

Dari hasil rapat tersebut, direncanakan turnamen akan digelar mulai 23 Februari hingga 23 Maret mendatang.

"Enam besar akan mewakili Kalsel untuk kita ikutkan dalam Pangdam Cup di Balikpapan," ujar Kasdim 1006 Martapura, Mayor Inf Ansrawi Jadi

Tags
danrem cup
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved