Pekerja Sempat Melarang Wartawan Meliput
Insiden robohnya alat pembangunan flyover, Sabtu (22/2/2014) di Jalan A Yani KM 4,5 Banjarmasin
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Insiden robohnya alat pembangunan flyover, Sabtu (22/2/2014) di Jalan A Yani KM 4,5 Banjarmasin menyita perhatian para pengguna jalan maupun warga sekitar.
Namun para pekerja berusaha menghalang-halangi Wartawan yang sedang mengambil gambar maupun melakukan tugas peliputan.
"Sudah sudah jangan diambil lagi gambarnya. Ada izin untuk meliput atau tidak," bentak salah seorang pekerja.
Perang mulut pun akhirnya terjadi antara pekerja maupun insan pers yang ada di lokasi kejadian, tak terkecuali reporter BPost Online.
Ketika dikatakan jalan tersebut adalah jalan umum dan tempat publik, bahkan kejadiannya nyaris memakan korban jiwa, pekerja tersebut langsung menjauh.