Liga Super Indonesia 2014
Bupati Kukar Gelontor Bonus Rp 100 Juta untuk Mitra
Bupati Kukar memberikan bonus kemenangan untuk tim asuhan Stefan Hansson, yang berhasil memuncaki klasmen sementara di wilayah II
BANJARMASINPOST.CO.ID, SAMARINDA - Skuad Mitra Kukar yang mempermalukan tim tamu Persela Lamongan 5-1, mendapat support dari orang nomor satu di Kukar, Rita Widyasari. Bupati Kukar memberikan bonus kemenangan untuk tim asuhan Stefan Hansson, yang berhasil memuncaki klasmen sementara di wilayah II kompetisi ISL 2013/2014.
"Setelah menang lawan Persela Lamongan, Ibu Bupati (Rita Widyasari) memberikan bonus Rp 100 juta untuk pemain. Bonus dari uang pribadinya," kata Asisten Manajer Mitra Kukar, Nor Alam, Minggu (23/2/2014).
Menurut dia, bonus itu sebagai bentuk apresiasi dan support kepada tim kebanggawan warga Tenggarong. "Musim lalu, Bupati juga berikan bonus kepada pemain. Artinya, Bupati punya perhatian kepada klub kita ini," ujarnya.
Hanya saja, lanjut dia, dengan diberikan bonus kepada pemain, agar skuad Naga Mekes terus terpacu untuk bisa meraih kemenangan demi kemenangan setiap laga.
"Memang tidak mudah untuk bisa menang, tetapi dengan adanya perhatian dari Bupati, bisa jadi motivasi tim," pesannya.