Kelompok Ini Sudah Curi 19 Motor

Kelompok pencurian sepeda motor antarpulau, Kalsel-Madura berhasil dibekuk

Penulis: Aprianto | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani

BANJARMASINPOST.CO.ID,PELAIHARI - Kelompok pencurian sepeda motor antarpulau, Kalsel-Madura berhasil dibekuk oleh Satreskrim Polres Tala. Tiga pelaku berhasil dibekuk tanpa perlawanan,  Selasa, (11/3/2014) sekitar pukul 15.00 Wita.

Pelaku yang berhasil ditangkap jaringan Kalsel-Madura ini yakni Khaerani (30), Hendra (23) dan Fahrudin (17). Semua merupakan warga Desa Telaga Langsat Takisung.

Kasat Reskrim Polres Tala AKP Arief Prasetya mengatakan, hasil curian dikirim ke pulau Masalembu Sumenep Madura dengan menggunakan kapal motor.

"Kelompok ini merupakan jaringan antarpulau. Mereka sudah melakukan pengiriman tiga kali ke Pulau Masalembu dengan total kendaraan 19 buah," kata Arief Prasetya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved