Inter Butuh Gelandang, Erick Thohir Kantongi Tiga Nama
Presiden Inter Milan, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa timnya membutuhkan gelandang anyar.
Editor:
Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, MILAN - Presiden Inter Milan, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa timnya membutuhkan gelandang anyar. Inter sudah menjajaki sejumlah opsi terkait kebutuhan tim yang satu ini.
Selain dikaitkan dengan John Obi Mikel (Chelsea), I Biscione juga mengantungi nama Javi Garcia (Manchester City), Fernando (Porto), sampai Nilton (Cruzeiro).
Khusus untuk nama terakhir, Nerazzurri sudah memulai pendekatan awal.
"Benar sudah ada proposal penawaran dari Inter, tapi sejauh ini belum ada hal yang resmi. Kami berharap sesuatu yang lebih konkret dalam waktu dekat,” ucap Wagner Ribeiro, agen pemain Brasil berusia 26 tahun itu, kepada Calcionews 24.
