Shella Terhenti di Tahap Kedua

Perjuangan Shella Amalia Chan, penyanyi dangdut Banua di audisi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2014 di Jakarta

Penulis: Irfani Rahman | Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID - Perjuangan Shella Amalia Chan, penyanyi dangdut Banua di audisi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2014 di Jakarta, terhenti di tahap kedua. Shella gagal melaju ke audisi tahap selanjutnya.

"Setop di 100 besar, aku hanya sampai audisi tahap kedua, " paparnya, Minggu (13/4/2014)

Meski gagal ke tahap selajutnya, gadis yang memiliki seabrek prestasi ini mengaku cukup bangga bisa masuk ke audisi tahap dua. Paling tidak, Shella mampu mengalahkan 1300 peserta yang ikut audisi dan masuk dalam 100 peserta pilihan.

Tak hanya Shella, rekannya Lia Camela pun harus puas hanya melaju hingga tahap kedua.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved