Fortis Ingin Kemenangan Pertama

Benahi Daya Tahan

Fortis yang bermaterikan pemain Plaza Futsal ini sempat menahan imbang 1-1 sebelum menyerah

Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Halmien

BANJARMASINPOST.CO.ID - NASIB kurang beruntung dialami Fortis FC Banjarmasin di dua laga Liga Futsal Banjarmasin (Lifuba) 2014 yang penyelenggaraannya didukung Banjarmasin Post Group.

Sempat unggul dulu atas Global FC 2-0 di babak pertama, akhirnya justru kalah 2-3. Begitu juga di partai pembuka melawan Borneo Nusantara Junior, Fortis yang bermaterikan pemain Plaza Futsal ini sempat menahan imbang 1-1 sebelum menyerah 2-4 atas Salahuddin Taufik dan kawan-kawan.

Dua kekalahan beruntun yang dialami Siswan dan kawan-kawan tak lepas karena tak stabilnya permainan hingga babak kedua lantaran endurance atau daya tahan fisik yang kurang bagus. Di 10 menit terakhir, stamina pemain Fortis selalu kedodoran hingga lawan lebih leluasa mendobrak pertahanannya.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Rabu (7/5/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Tags
lifuba
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved