Ini Honda Mobilio Versi Paling Agresif

PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan Mobilio RS, sebagai varian teratas dari kendaraan multi guna bawah

Editor: Eka Dinayanti
kompasotomotif
Bocoran brosur Honda Mobilio RS 

BANJARMASINPOST.CO.ID - PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan Mobilio RS, sebagai varian teratas dari kendaraan multi guna bawah (LMPV) andalannya tersebut. Mobilio RS tampil lebih agresif dengan desain baru pada eksterior maupun interior.

Dari bocoran gambar ubahan paling signifikan terjadi pada bagian wajah (facia). Desain bemper, grill bergaya sarang lebah, dan lampu proyektor dengan sentuhan LED Light Guide membuat tampilan Mobilio berubah cukup drastis.

Desain pelek palang lima juga lebih agresif senada dengan ubahan yang terjadi pada bagian wajah. Selain itu "update" juga dilakukan pada spoiler belakang terlihat lebih panjang, bemper belakang, dan ujung pipa knalpot berlapis krom.

"Mobilio RS disiapkan untuk mengisi ceruk antara Rp 210 - 250 juta yang selama ini belum tersentuh. Meski lebih agresif, Mobilio RS tetap menyasar pada konsumen keluarga yang mau tampil berbeda," jelas Yosep Swasono Agus, Manajer Komunikasi Korporasi HPM sebelum peluncuran, Kamis (19/6/2014).

Ketika ditanya berapa banderol Mobilio RS, Yosep belum mau membocorkan, tetapi hanya memberikan patokan. "Pastinya harga di bawah Rp 215 juta, tapi untuk pastinya tunggu sebentar lagi.
 

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved