MFC Taklukkan Dua Tim Sekaligus

MARTAPURA FC (MFC) berhasil menaklukkan dua tim sekaligus dalam laga uji coba yang berlangsung di Lapangan Total Sumpul, Sungai Cuka, Satui, Tanbu

Penulis: Murhan | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani

BANJARMASINPOST.CO.ID,MARTAPURA - MARTAPURA FC (MFC) berhasil menaklukkan dua tim sekaligus dalam laga uji coba yang berlangsung di Lapangan Total Sumpul, Sungai Cuka, Satui, Tanahbumbu, Minggu (22/6/2014) sore.

Dalam laga itu, MFC menghadapi Sungaidanau Allstar A dan Sungaidanau Allstar B. Babak pertama, MFC menghadapi Sungaidanau Allstar A dan berhasil menang 1-0 melalui gol Muhammad Renngur.

Di babak kedua, MFC menghadapi Sungaidanau Allstar B. Pada laga ini, Laskar Sulthan Adam menang dengan skor 2-0 melalui Brima Pepito Sanusie dan asisten pelatih yang ikut main, Abunawas.

Menurut Asisten Pelatih MFC, Taufik, pertandingan itu bukan untuk mencari kemenangan, tapi menjadi ajang untuk mengenalkan diri pada masyarakat di Tanahbumbu akan adanya Laskar Sulthan Adam.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved