Agi Diincar Klub Jakarta

ENAMPILAN apik Agi Pratama di Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Tingkat Nasional

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID - PENAMPILAN apik Agi Pratama di Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Tingkat Nasional beberapa waktu lalu, mendapat pujian pelatih dan pembina futsal di Jakarta.

Agi yang memiliki postur ideal sebagai pemain futsal, dengan tinggi badan sekitar 176 sentimeter dan badan cukup atletis, mampu mencetak gol setiap pertandingan. Tekniknya bermain di atas rata rata di usianya.

Saat melawan Sulawesi Selatan dipertandingan perdana mampu mencetak satu gol, dan saat melawan juara bertahan, Bali, mampu membuat hattrick tiga gol sekaligus membawa tim Kalsel menang 6 3 atas juara bertahan.

"Beberapa pelatih futsal menawari bergabung di Jakarta. Bila tinggal di ibu kota Indonesia itu, Agi bakalan berkembang dan mampu menjadi pemain cerah di masa mendatang," jelas Edy Susanto, pelatih futsal O2SN Kalsel, Kamis (26/6).


Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Jumat (27/6/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved