Berhari-hari Tidur di Mobil
Rasa cinta membuat Simon, Osvaldo dan Matias bergantian mengendarai mobil sejauh 10.000 kilometer
BANJARMASINPOST.CO.ID - BANYAK hal tak terduga dan kadangkala di luar kewajaran ketika berbicara tentang rasa cinta pada sepak bola dan tim kesayangan. Empat tahun lalu misalnya, ribuan fan timnas Belanda rela ‘menduduki’ tempat perkemahan di kota-kota tempat tim mereka berlaga. Semua itu dilakukan demi selalu dekat dengan tim kebanggaan.
Kini, di Piala Dunia 2014, situasi tersebut kembali terjadi. Bedanya, bukan perkampungan fans Der Oranye, melainkan para pendukung Argentina. Rasa cinta membuat Simon, Osvaldo dan Matias bergantian mengendarai mobil sejauh 10.000 kilometer.
Mereka bertiga melintasi perbatasan negara, lalu berkeliling di beberapa kota di Brasil. Saya menemui mereka Jumat (4/7) di Parque de Exposicao, kawasan Granja do Torto, markas pendukung Argentina di Kota Brasilia. Mereka memang mendapat ‘fasilitas’ dari Pemerintah Distrik Federal Brasilia untuk memarkir mobil, minibus dan van yang digunakan sebagai rumah sementara.
Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Minggu (6/7/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id