Terpaksa Beli Bensin Eceran
Sekitar pukul 09.00 wita, sebagian SPBU di Banjarbaru dan SPBU Batas Kota Martapura, sudah mulai habis, Rabu (27/8/2014).
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani
BANJARMASINPOST.CO.ID,MARTAPURA - Sekitar pukul 09.00 wita, sebagian SPBU di Banjarbaru dan SPBU Batas Kota Martapura, sudah mulai habis, Rabu (27/8/2014).
Kondisi itu membuat pengedara roda dua, dan roda empat berbahan bakar premium terpaksa balik kanan dan memilih mengisi bensin di eceran. Sementara solar masih diketahui ada.
"Iya pak. Sudah habis premiumnya. Cepat memang habis. Kalau premium ada," kata operator SPBU di Simpang empat Banjarbaru tersebut.