Kebugaran Jadi Momok
Latihan keras saat TC dikhawatirkan membuat tenaga ketiga pemain itu terkuras dan tak bisa pulih 100 persen sehingga tak tampil maksimal
Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID - TIM bertabur pemain bintang, Serasi FC mengkhawatirkan kebugaran tiga pemain andalannya saat menghadapi pertarungan hidup mati melawan Wira MP FC di game week pamungkas Liga Futsal Banjarmasin (Lifuba), Sabtu (30/8) malam.
"Semua pemain bisa tampil, namun kebugaran pemain saja yang dikhawatirkan. Sebab ada pemain yang masuk TC (pemusatan latihan) tim Pra-PON Futsal Kalsel, papar Indra Syafruddin, pelatih Serasi FC, Jumat (29/8).
Pemain Serasi yang masuk Pelatprov futsal Kalsel yakni Fikri, Dharma dan Ramli. Latihan keras saat TC dikhawatirkan membuat tenaga ketiga pemain itu terkuras dan tak bisa pulih 100 persen sehingga tak tampil maksimal saat melawan Wira.
Selain itu, lanjut Indra, yang menjadi persoalan di timnya sampai saat ini, berkaitan mental tanding. Di dua laga sebelumnya, hasilnya cukup mengecewakan, kalah 1-3 atas United Indonesia dan menang susah payah dengan Bunyamin 3-1.
Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Sabtu (30/8/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id