Jengkel, Warga Tanam Kelapa Hibrida

Jengkel bekas sampah di drainase tak diangkut, warga menanami bibit kelapa hibrida dan keladi di sepanjang Jalan Provinsi Desa Sejahtera

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Jengkel bekas sampah di drainase tak diangkut, warga menanami bibit kelapa hibrida dan keladi di sepanjang Jalan Provinsi Desa Sejahtera, Kecamatan Simpangempat, Kabupaten Tanahbumbu, Rabu (10/9/2014).

Diperkirakan warga menanam bibit kelapa hibrida itu sekitar malam hari, karena kemarin tidak terlihat.

Limbah angkutan sampah yang dibiarkan menumpuk di sisi jalan itu membuat kreativitas warga. Warga menulis ditaman itu, "proyek taman abal-abal".

Tumpukan sampah itu diambil dari pembersihan proyek drainase hingga sampah mengering dan  menebar aroma tak sedap.

"Tumpukan di Pasar Minggu diangkut, kok di pasar pagi ini dibiarkan begitu. Bagaimana sih pemerintah ini kok tidak menjaga kebersihan," celetuk warga.  

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved