Tim Martapura FC Telah Tiba di Yogya

Isnan Ali dan kawan-kawan berada di Yogyakarta, terkait laga babak 16 besar kompetisi Divisi Utama 2014 Grup L

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Halmien

BANJARMASINPOST.CO.ID, YOGYAKARTA - Rombongan pemain tim Martapura FC hari ini Minggu (14/9/2014) malam tiba di Yogyakarta.

Isnan Ali dan kawan-kawan berada di Yogyakarta, terkait laga babak 16 besar kompetisi Divisi Utama 2014 Grup L yang akan dijalani di kandang PSS Sleman pada Selasa (16/9/2014) malam.

Selama berada di Yogyakarta, tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini menginap di Hotel Winotosastro. Dan pemain yang diboyong oleh tim pelatih untuk berlaga di kandang PSS Sleman ada 18 orang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved