Minimal Sekelas Konate

Namun manajemen dan tim pelatih Barito Putera harus bersabar mendapat kepastiannya karena Konate sendiri saat ini sedang fokus

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Halmien

BANJARMASINPOST.CO.ID - MENYIAPKAN skuat terbaik terus guna menapaki kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2015, manajemen dan tim pelatih Barito Putera mencoba kembali membujuk mantan pemain asingnya, Makan Konate yang kini berkostum Persib Bandung untuk kembali.

Namun manajemen dan tim pelatih Barito Putera harus bersabar mendapat kepastiannya karena Konate sendiri saat ini sedang fokus bersama timnya Persib Bandung menghadapi babak delapan besar kompetisi ISL 2014.

Terlebih, keinginan Barito untuk memulangkan Konate cukup berat karena kemungkinan besar manajemen dan tim pelatih Persib akan mempertahankan gelandang asal Mali tersebut.

Apabila nantinya belum bisa mendatangkan Konate, tim pelatih pun sepertinya sudah mempunyai opsi pemain incaran lain yang kualitasnya juga sudah tidak diragukan.

"Kita perlu seorang gelandang seperti Konate, Gustavo dan juga Esteban Vizcarra. Misalkan tidak bisa kita dapatkan, ya paling tidak kualitasnya tidak jauh dengan tipe seperti mereka ini," kata pelatih kepala Barito Putera, Salahudin, Minggu (21/9) siang.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Senin (22/9/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved