Goodbye Ponsel Nokia
MULAI Rabu (22/10) kemarin, merek Nokia menghilang dari jagat industri telepon selular (ponsel).
BANJARMASINPOST.CO.ID - MULAI Rabu (22/10) kemarin, merek Nokia menghilang dari jagat industri telepon selular (ponsel). Hilangnya nama Nokia diputuskan oleh Microsoft Inc, pemilik baru perusahaan asal Finlandia tersebut.
Kabar menghilangnya nama Nokia tercantum di akun laman Facebook dan Twitter kantor Nokia cabang Perancis. Pengelola juga menyebut akunnya akan berganti nama menjadi Microsoft Lumia.
Ada juga tautan ke link Twitter Nokia Perancis yang menginformasikan kabar penggantian nama tersebut akan dilakukan di beberapa negara lain setelah Perancis. Dengan demikian, mulai kemarin ini tidak ada lagi ponsel Nokia Lumia. Yang ada adalah ponsel pintar berbasis Windows, Microsoft Lumia.
Merek Microsoft Lumia juga dikabarkan akan menggantikan nama Nokia di semua produk, media sosial, dan publikasi online. Kini Microsoft juga mengubah produk sistem operasi untuk ponsel, dari Windwos Phone menjadi hanya Windows.
Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Kamis (23/10/2014) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id