Ingin Lawan Tim Kapuas

"Rencananya kami melakukan uji coba melawan tim asal Kapuas dan peserta Lifuba. Nantinya kami akan lihat perkembangan pemain per individu dan kerjasam

Editor: Yamani Ramlan

BANJARMASINPOST.CO.ID - UNTUK melihat perkembangan permainan tim, di akhir Januari tim futsa prakualifikasi Pekan Olahraga Nasional (pra-PON) Kalsel kembali berencana untuk melakukan uji coba.

Beberapa tim sudah dipilih untuk menjadi lawan uji coba nanti. Ada yang dari peserta Liga Futsal Banjarmasin (Lifuba) hingga tim dari provinsi tetangga, Kalimantan Tengah, tepatnya dari Kapuas.

"Rencananya kami melakukan uji coba melawan tim asal Kapuas dan peserta Lifuba. Nantinya kami akan lihat perkembangan pemain per individu dan kerjasama tim apakah ada peningkatan atau tidak," kata pelatih tim futsal pra-PON Kalsel, Pep Edy Susanto.

Sementara itu, hujan yang kerap mengguyur Banjarmasin belakangan ini, ternyata menjadi perhatian serius Pep Edy. Pada kondisi ini, Pep Edy mengintsuksikan kepada pemainnya untuk lebih menjaga kondisi kesehatan mereka agar program pemusatan latihan tidak terganggu.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Kamis (8/1/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved