Kembali Master Chef 4 Digelar
Agus Sasirangan sudah ngetop. Beberapa program acara masak memasak dia yang menangani.
Penulis: Khairil Rahim | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Nama Agus Gazali Rahman awalnya tidak banyak yang kenal. Hanya beberapa orang saja yang mengenalnya karena berprofesi sebagai guru honorer di SMKN 4 Banjarmasin.
Kini pria yang lebih senang disapa Agus Sasirangan sudah ngetop. Beberapa program acara masak memasak dia yang menangani.
Ketenarannya setelah ikut program acara reality show Master Chef musim pertama di 2011 lalu. Apalagi dia berhasil menjadi runner up acara yang baru pertama digelar ini.
Kini kesempatan untuk meniru jejak Agus terbuka lebar setelah stasiun televisi yang menggelar program acara tahunan itu kembali digelar awal Maret ini.
Agus Sasirangan mengaku untuk tahun ini sudah amsuk musim keempat bertajuk Master Chef Indonesia session 4.
"Nah siapa yang mau ikut ayo siap-siap. Soalnya sejak 1 Maret nanti pendaftaran sudah dibuka," ujar Agus, Selasa (17/2/2015).
Agus mengaku untuk ikut acara ini syaratnya cukup mudah Yakni laki-laki/perempuan dengan usia minimal 18 tahun dan maksimal 55 tahun pada tanggal 1 Maret 2015.
"Kemudian berwarga negara Indonesia. Memiliki passion, hobi dan kemampuan memasaK dan melampirkan foto terbaru ukuran postcard/4R, fotocopy KTP dan kartu keluarga Serta bersedia mengikuti peraturan yang di tentukan pihak RCTI," kata Agus.
Agus menambahkan bagi yang berminat pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan mengirimkan email yg berisi biodata, cerita kalian di dunia kuliner, dan photo terbaru ke duhita.paramitha@mncgroup.com.
"Untuk lebih lengkapnya buka saja di http://www.rcti.tv/onlineauditionmasterchefindonesia/," lanjut pria kelahiran Marabahan, Kalimantan Selatan , 17 Agustus 1986 ini.


 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											