Warga Panarung Perangi Sarang Nyamuk

Ancaman penyakit Demam Berdarah Dengue (BDB) di Kota Palangkaraya kian mengkhawatirkan.

Penulis: Mustain Khaitami | Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Ancaman penyakit Demam Berdarah Dengue (BDB) di Kota Palangkaraya kian mengkhawatirkan. Menyikapi itu, warga pun tergerak melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN).

Itulah yang dilakukan warga RT 03 RW XI Kelurahan Panarung, Minggu (1/3/2015). Secara bergotong royong, mereka turun ke jalan untuk membersihkan sampah yang berpotensi menjadi tempat nyamuk bertelur.

"Kesadaran masyarakat terbilang tinggi untuk bersama-sama melakukan pencegahan. Apalagi di daerah sini sebelumnya memang ada beberapa warga yang harus dirawat karena DBD," ujar Ketua RT 03 RW XI Satimo.

Ada beberapa lokasi yang menjadi sasaran kebersihan warga yang bergotong royong. Selain tempat tinggal masing-masing, selokan dan tumpukan sampah juga tak luput dari operasi. Itu karena ancaman banjir juga harus menjadi kewaspadaan pada musim penghujan seperti sekarang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved