Amir dan Roby Difokuskan

Absen di Tur Jatim

Namun, untuk pemain yang cedera, sejauh ini menunjukkan progress cukup bagus dalam proses penyembuhan. Misalnya, Agus Cima

Penulis: Budi Arif Rahman Hakim | Editor: Halmien

BANJARMASINPOST.CO.ID - TIM pelatih Barito Putera cukup dipusingkan dengan cederanya beberapa pemain andalan seperti Muhammad Roby, Amirul Mukminin dan Agus Cima.

Skuat Laskar Antasari terpaksa harus menjalani program latihan untuk persiapan menghadapi Indonesia Super League (ISL) 2015 dengan pemain tak lengkap.

Terlebih, ada lima pemain yang juga harus meninggalkan tim karena bergabung dengan Timnas U-23, yakni Manahati Lestusen, Paulo Sitanggang, Hansamu Yama, Antony Putro Nugroho dan kiper Teguh Amiruddin.

Namun, untuk pemain yang cedera, sejauh ini menunjukkan progress cukup bagus dalam proses penyembuhan. Misalnya, Agus Cima sudah bisa berlatih kembali karena kondisinya sudah 95 persen.

Sementara itu, Amirul Mukminin dan M Roby juga berangsur membaik meski saat ini kondisi Amir baru 70 persen dan M Roby baru 60 persen.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Selasa (10/3/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved