Perairan Alalak Telan Nyawa Salmin
Warga Jalan Alalak utara RT 13, Alalak utara Banjarmasin utara ini nahas karena berawal dari kebocoran kelotok yang ditumpanginya
Penulis: Nia Kurniawan | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kondisi sungai di Banjarmasin lagi deras. Baik siang maupun malam agar berhati-hati ketika beraktivitas di sungai.
Lagi-lagi perairan di Banjarmasin meminta korban, Salmin alias Anim (32) ditemukan subuh tadi, Selasa (17/3) sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Warga Jalan Alalak utara RT 13, Alalak utara Banjarmasin utara ini nahas karena berawal dari kebocoran kelotok yang ditumpanginya di perairan Alalak.
Kasatpolair Polresta Banjarmasin AKP Untung Widodo membenarkan kejadian itu. Dikatakan Untung, juga sempat dilakukan pencarian oleh tim SAR gabungan saat itu.