Barito Jajaki Uji Coba Lagi
Tantang Skuat 'Militer'
Jika tidak ada halangan, rencananya uji coba Barito melawan tim yang baru saja melaksanakan tugas menjadi 'pasukan militer' selama empat hari
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID - TAK hanya berburu striker asing untuk menggantikan Marjan Jugovic, Barito Putera juga terus berburu lawan selevel untuk laga uji coba pramusim.
Setelah batal beruji coba melawan Persiba Balikpapan, manajemen tim Barito Putera sudah mendapatkan calon lawan yang juga berkompetisi di Indonesia Super League (ISL) 2015, yakni klub asal Samarinda, Pusamania Borneo FC (PBFC).
Jika tidak ada halangan, rencananya uji coba Barito melawan tim yang baru saja melaksanakan tugas menjadi 'pasukan militer' selama empat hari karena mengikuti latihan militer bersama jajaran Batalyon Infantri (Yonif) 611 / Awang Long ini dilaksanakan akhir pekan ini.
Menurut asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa, penjajakan sudah dilakukan dengan manajemen tim berjuluk Pesut Etam itu.
"Ya kami sudah melakukan komunikasi dengan manajemen PBFC terkait rencana uji coba. Tapi mereka masih berunding terlebih dahulu, dan secepatnya akan memberikan kepastian," ujar ketua SIWO PWI Kalsel ini, Selasa (24/3) siang.
Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Rabu (25/3/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/pemain-sayap-barito-rizky-pora-pbfc.jpg)